Antisipasi Euforia Simpatisan Bali United, Kapolsek Denpasar Barat AAP Anggotanya

Denpasar,Buserjatim.com

Polresta-Denpasar
Polsek-Denpasar Barat

Denpasar, Pergelaran BRI Liga I memasuki pertandingan puncak. Meski mahkota juara telah jadi milik Bali United, namun partai pamungkas yang dilangsungkan pada 31 Maret 2022 antara Persik Vs Bali United sudah pasti dimenangkan Serdadu Tridatu ini dengan perolehan 1- 3.

Untuk mengantisipasi luapan rasa gembira (euforia) dari simpatisan Bali United yang kemungkinan akan memasuki wilayah Denpasar, Kapolsek Denpasar Barat Kompol I Made Hendra A., S.I.K., M.H., memimpin apel anggotanya dengan memberikan Acara Arahan Pimpinan (AAP) untuk menyamakan persepsi dan cara bertindak dilapangan, bertempat di halaman depan Polsubsektor Diponegoro Jl. Diponegoro Denpasar, Kamis(31/03/2022) malam.

Dalam mengamankan kegiatan tersebut Kapolsek telah menyiagakan anggotanya dibeberapa titik persimpangan sebagai upaya antisipasi menjaga kamtibmas dan kamseltibcar lantas.

Saat dihubungi selesai melaksanakan apel Kapolsek mengatakan bahwa, kegiatan ini merupakan tugas kami untuk mengamankan wilayah Denpasar dan juga memberikan pengamanan kepada simpatisan Bali United yang kemungkinan akan melewati maupun masuk ke wilayah Denpasar Barat.

“Upaya kami adalah dengan menyiagakan anggota dibeberapa titik persimpangan yang kemungkinan akan dilewati oleh simpatisan dalam bentuk penjagaan dan pengamanan jalur”, ucapnya. (Tmr/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *