Danramil 0804/10 Kawedanan Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional

Danramil 0804/10 Kawedanan Hadiri Upacara Peringatan Hari Santri Nasional

Magetan. buserjatim.com – Dalam rangka memperingati hari Santri Nasional Danramil 0804/10 Kawedanan Kapten Inf Sarpan hadiri Upacara peringatan hari santri Nasional tahun 2022 yang bertempat di lapangan kecamatan Kawedanan kabupaten Magetan, Sabtu  (22/10/2022).

Pada kesempatan kali ini Hari Santri Nasional tanggal 22 Oktober tahun 2022 mengusung tema “Berdaya menjaga martabat kemanusiaan ” yang di ikuti sekitar 1500 orang.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPRD kabupaten magetan H.Sujatno  S.E.M.M, Danramil tipe B Koramil 0804 /10 Kawedanan Kapten Inf Sarpan, Kapolsek KawedananAKP Suyatni. SH, Camat Kawedanan diwakili oleh sekcam kawedanan bapak firman sri cahyadi ST, ketua Basumi kabupaten Magetan KH.Anwar S. AG., M.M, tokoh NU sekecamatan kawedanan, Babinsa kelurahan kawedanan sertu agung NC, Babinkantibmas kelurahan kawedanan Bripka Deni, tokoh masyarakat, tokoh masyarakat kecamatan Kawedanan, muslimah kecamatan Kawedanan, Perwakilan pelajar dari sekolah SDN, SLTP, SLTA sekecamatan Kawedanan. 

Kegiatan Hari Santri Nasional yang mana diperingati setiap tanggal 22 Oktober pada setiap tahunnya. Dengan adanya peringatan hari santri ini kita semua berharap tidak hanya kita jadikan sebagai peringatan atau seremoni saja namun harus kita buktikan bahwa dengan adanya santri dan dengan adanya peringatan hari santri nasional ini para santri di nusantara ini dapat semakin eksis, dan dapat semakin maju.

Sementara itu, Danramil 0804/10 kawedanan kapten inf Sarpan turut berpesan, “Dengan adanya peringatan hari santri nasional ini mari kita lebih bersemangat dalam mencari ilmu agama, semoga kita dapat selamat dunia dan akhirat,” ucapnya.

Ari Budi Astuti S.STP. Msi. selaku camat kawedanan, menyampaikan banyak terimakasih kepada panitia Hari Santri dan Warga Masyarakat kawedanan yang sudah mendukung terselenggaranya kegiatan ini, berjalan dengan aman dan tertib, untuk itu dihari Santri kita jalin semangat baru dalam meneruskan cita – cita para Guru serta Alim ulama dalam mempertahankan negara Indonesia yang kita cintai” Terang sekcam kawedanan tersebut.

 “peran pemerintah Kecamatan dalam hal ini forkopimca kawedanan selalu ikut andil dalam menjadikan kecerdasan, wawasan kebangsaan, pada setiap Santriwan Santriwati untuk selalu cinta Tanah Air serta dapat menjadi bagian dari Bela Negara,” imbuhnya.

Dengan demikian Forkopincam kawedanan dengan masyarakat harus bersama – sama dalam membekali para Santri guna membangun Generasi Unggul yang cerdas berakhlak dan mandiri.Tentunya dengan kepandaian dalam menggali ilmu agama di setiap lembaga pendidikan serta Pondok Pesantren, dengan wadah sarana yang baik, akan tercipta Generasi yang kuat dapat ikut serta menjaga keutuhan ( NKRI ) Negara Kesatuan Republik Indonesia, “Jelasnya ” ( Prm/10 )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *