Ciptakan Situasi Kamtibmas Yang Kondusif Kanit Binmas Polsek Mengwi Gencarkan Imbauan

BADUNG,BUSERJATIM.COM

Polda Bali, Polres Badung, Polsek Mengwi
Unit Binmas Polsek Mengwi dibawah pimpinan Kanit Binmas AKP Ida Bagus Ketut Mantra terus melakukan imbauan kamtibmas kepada masyarakat untuk menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif diwilayah Kecamatan Mengwi

Kali ini AKP Ida Bagus Ketut Mantra didampingi Panit 1 Unit Binmas Ipda I Nyoman Ardika dan Panit 2 Unit Binmas Ipda I Made Semade Wiryasa menyampaikan imbauan kamtibmas dan upaya-upaya dalam mencegah terjadinya Kejahatan Jalanan kepada masyarakat Desa Baha

Kegiatan dilaksanakan di Ruang Pertemuan Kantor Desa Baha, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Minggu malam (21/8) pukul 19.00 wita

Dalam kegiatan tersebut hadir pula Perbekel Desa Baha, Bendesa Adat Baha, Kelian Dinas se Desa Baha dan Bhabinkamtibmas Desa Baha

Pada kesempatan tersebut AKP Ida Bagus Ketut Mantra “mengajak seluruh masyarakat untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta melakukan upaya-upaya dalam mencegah terjadinya kejahatan jalanan dan tindak pidana liannya”, ucapnya

“Mari bersama-sama menjaga situasi kamtibmas diwilayah Desa Baha supaya tetap aman dan kondusif, terlebih menjelang pelaksanaan konferensi G.20 yang akan diselenggarakan di Nusa Dua, Badung Bali”, imbuhnya

“Jika ada indikasi atau potensi terjadinya gangguan kamtibmas agar segera diinformasikan kepada kami melalui Bhabinkamtibmas sehingga dapat dilakukan pencegahan sedini mungkin”, pungkas Kanit Binmas (22/8)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *