Kunjungi SD Tunas Daud, Ini Yang Disampaikan Kanit Kamsel Sat Lantas Polresta Denpasar

DENPASAR,BUSERJATIM COM

Denpasar, Kanit Kamsel Sat Lantas Polresta Denpasar Iptu I Wayan Sudarsana menyambangi SD Tunas Daud yang terletak di jalan Kebo Iwa Utara Denpasar jumat (29/7) dalam rangka memberikan ceramah Kamtibmas.

Dalam kegiatan tersebut Kanit didampingi Ipda Ketut Bayu Parwata selalu Kasubdit Kamsel bersama empat personel, memberikan pengetahuan tentang wawasan Kebangsaan yaitu Pancasila, Undang-Undang dasar 1945, Bhinneka Tunggal Ika, tertib berlalu lintas dan Tips berkendara kesekolah bersama orang tua.

Disampaikan juga agar anak-anak yang berangkat kesekolah bersama orang tua baik yang menggunakan sepeda motor dengan Helm standar dan yang menggunakan mobil agar memakai safety belt (sabuk pengaman).

“Kami juga mengenalkan rambu lalu lintas yang umum terdapat di jalan kepada anak-anak dan sebagian dari mereka sudah tahu dan paham, ” Ucap Kanit Kamsel.

Bukan tanpa sebab kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu upaya memberikan edukasi sejak dini kepada anak-anak tertib berlalu lintas dan berkeselamatan dan ini sangat penting sehingga generasi muda mendatang menjadi tangguh, patuh hukum dan disiplin dan memiliki etika dalam berlalu lintas.

“Materi yang kami sampaikan sangat menyenangkan sehingga anak-anak antusias menyimak, dimana disela-sela kegiatan setiap anak diberikan hadiah jika bisa menjawab pertanyaan, ” Tambahnya.

Agar anak-anak menyimak dengan baik dan menyenangkan Petugas menggunakan berbagai metode dalam penyampaian materi serta di berikan hadiah menarik sehingga mereka lebih bersemangat.

Tak berhenti disitu, petugas yang hadir juga membangun komunikasi intens dengan para guru maupun orang tua siswa yang kebetulan ada dilingkungan sekolah serta mengimbau agar selalu mematuhi aturan lalu lintas khususnya saat mengantar anak-anak ke sekolah.

Diakhir kegiatan Kanit Kamsel memberikan helm untuk pengajar SD Tunas Daud yang diterima langsung Kepala Sekolah dan ini merupakan wujud kepedulian Polresta terhadap para guru.(Harun/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *