Jelang Kick Off Piala Kasad Liga Santri, Korem 081/DSJ Gelar Doa Bersama

Kota Madiun, buserjatim. Com- Jelang Kick Off Piala Kasad Liga Santri 2022 besok, Korem 081/DSJ menggelar kegiatan doa bersama.

Kegiatan yang dipimpin Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Deni Rejeki ini digelar di Masjid Jenderal Sudirman Makorem, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Minggu (19/6/2022) malam. Hadir pula KH. Abdillah Muchtar sebagai pemimpin doa.

Kegiatan yang tampak berlangsung khidmat itu bertujuan agar pelaksanaan event nasional antar pondok pesantren di seluruh Indonesia tersebut dapat berjalan lancar dan sukses.

“Mari di kesempatan yang baik ini, kita sama-sama berdoa supaya gelaran Piala Kasad Liga Santri 2022 dapat berjalan aman, lancar dan sukses,” kata Danrem Kolonel Deni dalam sambutannya.

Atas nama Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman, Danrem pun menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada KH. Abdillah Muchtar yang telah berkenan hadir untuk memimpin doa bersama tersebut.

Piala Kasad Liga Santri 2022 merupakan bentuk kepedulian Jenderal Dudung untuk lebih memajukan dunia persepakbolaan nasional.

Diharapkan, melalui event itu akan dapat menjaring potensi-potensi pesepak bola berbakat yang bersumber dari kalangan santri.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *