Mendukung Tercapaianya Zona Integritas, RBP Rorena Polda Bali Laksanakan Supervisi di Polres Karangasem

KARANGASEM,BUSERJATIM.COM-Polres Karangasem, Dalam upaya meningkatkan pelayanan publik di lingkungan Polres Karangasem dalam upaya mencapai Zona Integritas yang berdasarkan Wilayah Bebas Korupsi dan akan menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, seluruh jajaran Polres Karangasem berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat melalui beberapa program unggulan Polres Karangasem yang bertujuan sesuai dengan tugas pokok Kepolisian sebagai Pelindung, Pengayon dan Pelayan Masyarakat.

Berdasarkan komitmen diatas pada tanggal 18 Mei 2022 Polres Karangasem menerima tim RBP Rorena Polda Bali dalam hal ini sebagai tim supervisi untuk bisa memberikan petunjuk dan arahan dalam program-program pendukung Zona Integritas Polres Karangasem yang akan dilaksanakan.

Kapolres Karangasem AKBP. Ricko A.A. Taruna, S.H., S.I.K., M.H., M.M. yang diwakili oleh Wakapokres Karangasem Kompol Fachmi Hamdani, S.Psi., S.I.K. dalam kesempatan tersebut mengatakan sangat menyambut baik kedatangan Tim RBP Rorena Polda Bali. Kepada Tim beliau mengatakan dan berharap apa yang menjadi kekurangan dalam pelaksanaan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM dapat di diberikan arahan dan petunjuk sehingga komponen-komponen pendukung Program Zona Integritas Polres Karangasem dapat berjalan dengan baik

Dengan komitmen seluruh Personil Polres Karangasem program -program dalam Zona Integritas ini dapat berjalan dengan baik dan di rasakan dimasyarakat” imbuhnya.(Team-Tmr/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *