Polda Jatim Gelar Operasi Pasar di Surabaya, Pastikan Stok dan Harga Bahan Pokok Stabil

SURABAYA, BUSERJATIM.COM – Subdit I Indagsi, Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jawa Timur bersama stakeholder terkait menggelar operasi pasar di Pasar Tambahrejo, Surabaya, pada Sabtu (1/3/2025). Operasi ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok menjelang bulan Ramadhan hingga Idul Fitri 1446 H.

Kasubdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Jatim, AKBP Irwan Kurniawan AZ, menyatakan bahwa operasi ini merupakan tindak lanjut dari kebijakan Presiden RI Prabowo Subianto serta perintah Kapolda Jatim melalui Dirreskrimsus Polda Jatim, Kombes Pol Budi Hermanto, selaku Kepala Satgas Pangan.

“Alhamdulillah, kami dari Satgas Pangan Polda Jatim bersama KPPU, Disnak, Disperindag, Dinas Pertanian, Bulog, dan PD Pasar Jaya melakukan pengecekan terhadap stok Bapokting serta bahan pangan lainnya,” ujar AKBP Irwan.

Berdasarkan hasil pengecekan, stok bahan kebutuhan pokok penting (Bapokting) seperti beras, minyak goreng, termasuk Minyakita, dalam kondisi aman dan terkendali. AKBP Irwan memastikan bahwa stok di wilayah Jatim, khususnya Surabaya, tidak mengalami kekurangan.

“Kami menjamin bahwa stok selama bulan suci Ramadhan mencukupi. Masyarakat tidak perlu panik, Insya Allah tersedia hingga Lebaran nanti,” tambahnya.

Meski terdapat kenaikan harga pada beberapa komoditas, secara umum harga masih stabil dan mengacu pada Harga Eceran Tertinggi (HET).

“Memang harga cabai mengalami kenaikan akibat faktor cuaca, tetapi secara keseluruhan harga bahan pokok relatif stabil,” jelas AKBP Irwan.

Untuk mengantisipasi lonjakan harga, Pemerintah Provinsi Jawa Timur telah menyiapkan langkah preventif. Bulog dan dinas terkait akan menggelar pasar murah serta gerakan pangan murah bekerja sama dengan PT Pos dan Dinas Pertanian.

“Kami dari Satgas Polda Jatim bersama stakeholder lainnya akan terus bersinergi dalam mendukung kebijakan pemerintah guna memastikan ketersediaan stok dan stabilitas harga bahan pokok,” pungkas AKBP Irwan.

()*

Pos terkait