Cegah Konflik Pilkada, Polsek Karangampel Indramayu  Sampaikan Pesan Kerukunan Antar Warga

 

INDRAMAYU – Menjelang Pilkada serentak 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Karangampel, Bripka Mulyadi, terus mengintensifkan kegiatan sambang dan tatap muka dengan warga di Desa Pringgacala, Blok Underan, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu. Kamis (14/11/2024)

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat komunikasi dan mengajak warga untuk bersama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif di tengah masa pemilihan yang akan datang.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Karangampel AKP Warmad menjelaskan bahwa langkah ini adalah bagian dari upaya kepolisian untuk mencegah potensi gangguan keamanan.

“Kami berharap masyarakat dapat lebih peka terhadap lingkungannya dan bersama-sama dengan pihak kepolisian menjaga ketenangan, khususnya saat masa Pilkada. Kondusifitas lingkungan sangat penting agar Pilkada berjalan aman dan lancar,” ungkap AKP Warmad didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Mulyadi menyampaikan pesan-pesan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) secara langsung kepada warga.

Ia menekankan pentingnya menjaga kerukunan antar warga dan menghindari tindakan provokasi yang dapat memicu konflik.

“Kami berpesan agar warga tetap waspada dan tidak mudah terpancing isu yang dapat memecah belah. Kami siap menerima laporan kapan saja jika ada hal-hal yang mencurigakan atau dikhawatirkan bisa mengganggu keamanan,” jelas Kapolsek.

Diharapkan, dengan kegiatan ini, kesadaran dan peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah semakin meningkat, menciptakan suasana yang damai menjelang pesta demokrasi. Pungkasnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *