Upaya Polsek Juntinyuat Jaga Kondusivitas Pilkada Lewat Patroli Rutin

 

Indramayu – Untuk menjaga situasi tetap kondusif menjelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Juntinyuat mengintensifkan patroli Strong Point Wiralodra Presisi di wilayahnya. Sabtu (9/11/2024)

Personel Polsek Juntinyuat secara rutin melakukan patroli untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guankamtibmas), seperti potensi tawuran, aktivitas geng motor, pengamanan objek vital, serta kejahatan jalanan seperti curat (pencurian dengan pemberatan), curas (pencurian dengan kekerasan), dan curanmor (pencurian kendaraan bermotor).

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Juntinyuat IPTU Trio Tirtana. H, menjelaskan bahwa patroli ini merupakan upaya preventif yang semakin ditingkatkan menjelang Pilkada.

“Patroli rutin ini sangat penting untuk memastikan keamanan dan ketertiban tetap terjaga, terutama saat Pilkada semakin dekat. Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat,” ujar IPTU Trio Tirtana didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.

Selain melakukan pemantauan di titik-titik rawan, personel Polsek Juntinyuat juga aktif mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.

“Kami ingin masyarakat turut berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. Patroli ini sekaligus menjadi sarana bagi kami untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas langsung kepada masyarakat,” tambahnya.

Kapolsek berharap dengan intensitas patroli yang ditingkatkan, situasi kondusif dapat terjaga sehingga seluruh elemen masyarakat dapat menjalani aktivitas dengan tenang.

“Keamanan bukan hanya tugas kepolisian, tetapi juga tanggung jawab kita bersama. Dengan kerjasama yang baik, kita bisa mengantisipasi potensi gangguan yang mungkin timbul,” tutup IPTU Trio Tirtana.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *