Pgs Kasdim Irup Pada Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke-96 di Makodim 0617 Majalengka

Majalengka || Prajurit dan PNS TNI AD Kodim 0617 Majalengka melaksanakan upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke-96 Tahun 2024 yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober. Peringatan ini mengingatkan bangsa Indonesia tentang ikrar pemuda dalam perjuangan kemerdekaan negara ini.

Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda berlangsung di Lapangan upacara Makodim 0617 Majalengka Jl. KH. Abdul Halim No. 403 Kelurahan Tonjong, Kecamatan/Kabupaten Majalengka, Senin (28/10/2024).

 

Hari Sumpah Pemuda Ke-96 tahun 2024, mengusung tema “Maju Bersama Indonesia Raya”. Tema ini mencerminkan semangat persatuan demi kemajuan bangsa dan menekankan pentingnya kolaborasi di kalangan pemuda Indonesia.

 

Tema tersebut juga untuk mengingatkan dan meningkatkan serta memajukan berbagai aspek pelayanan kepemudaan guna mencapai Indonesia yang lebih besar dan sejahtera. Upaya ini harus dilakukan secara bersama, simultan, terkoordinasi, dan dengan sebaik-baiknya di tingkat pusat maupun daerah.

 

Dalam sambutannya, Menteri Pemuda dan Olahraga RI Ario Bimo Nandito Ariotedjo yang dibacakan oleh Pgs Kasdim Kapten Arh Winarno mengatakan, pada momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ini, marilah kita bersama-sama melakukan berbagai macam langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui aktivitas yang mendorong perkembangan kreativitas dan innovasi pemuda lndonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan.

 

“Marilah kita bersama membuka kesempatan seluas-luasnya kepada pemuda lndonesia untuk berpartipasi dalam seluruh dimensi pembangunan lndonesia sesuai dengan kompetensi dan passion masing-masing,” katanya.

 

“Mari kita perbaiki kepedullan kita kepada pemuda lndonesia melalui perbaikan pelayanan kepemudaan, perbaikan tata kelola pelayanan kepemudaan, dan dukungan sumber daya hingga kondisi kepemudaan lndonesia menjadi lebih baik yang tercermin dengan kenaikan lndeks Pembangunan Pemuda,” tutur Menpora RI.

 

Bertindak selaku Inspektur Upacara Pgs Kasdim 0617 Majalengka Kapten Arh Winarno, sementara Komandan Upacara Danramil 1714 Kapten Arm Agus Rachman dan Perwira Upacara Pasipers Kodim 0617 Majalengka Lettu Inf Aan Samian. (Pendim_0617)

Vicky

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *