Danramil Maja Hadir Dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid At Taqwa

Majalengka || Maulid Nabi atau peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal termasuk salah satu agenda penting umat muslim di Indonesia bahkan dunia.

Danramil 1702 Maja Kodim 0617/Majalengka Kapten Inf Wawan Winggara menghadiri kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M, bertempat di Masjid Jami At Taqwa Desa Pasanggrahan, Kecamatan Maja, Kabupaten Majalengka, Senin (16/9/2024). Dengan penceramah Ustad Asep Hariri.

 

Adapun susunan acara terdiri dari Pembukaan, Sholawatan, Pembacaan Ayat Suci Al Qur’an, sambutan-sambutan, Tablig Tausyiah islamiah, Doa dan penutup.

 

Disela-sela kegiatan, Danramil 1702 Maja Kapten Inf Wawan Winggara menyampaikan, bahwa acara maulid Nabi Muhammad SAW merupakan salah satu bentuk kecintaan kita terhadap Rasullullah, melalui Peringatan Maulid Nabi ini, kita tingkatkan iman dan taqwa dengan mentauladani sifat-sifat Rasulullah.

 

“Dalam kegiatan kemasyarakatan maupun keagamaan pihaknya selalu berusaha untuk hadir, karena itu untuk menjalin silaturahmi dengan tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda serta masyarakat diwilayah teritorialnya, demi terciptanya keamanan dan ketertiban dilingkungan masyarakat,” tuturnya.

 

Kegiatan tersebut, turut dihadiri oleh Kasi Kesos Kecamatan Maja, Danramil 1702 Maja, Babinkamtibmas Polsek Maja, Babinsa Desa Pasanggrahan, Kades Pasanggrahan beserta perangkat Desa. (Pendim_0617)

Vicky

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *