DENPASAR, BUSERJATIM.COM
Dalam upaya menciptakan situasi wilayah yang aman, tertib, dan kondusif serta antisipasi gangguan Kamtibmas, Personil Polsek Denpasar Timur (Dentim) secara rutin menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD). Kali ini berlokasi di seputaran Pantai Biaung, Desa Kesiman Kertalangu, Denpasar Timur. Pada hari Selasa (06/08/2024) pukul 09.00 WITA,
Kegiatan KRYD ini dipimpin oleh Kanit Binmas Polsek Dentim Iptu I Nyoman Sujana S.H., selaku Perwira Pengawas (Pawas) dengan sasaran Masyarakat umum, pengunjung dan pedagang serta areal parkir yg berpotensi membawa atau menimbulkan Senpi, Sajam dan Kejahatan Jalanan serta mencegah C3 (curat, curas dan curanmor).
Kapolsek Dentim AKP Agus Riwayanto Diputra S.IK.,M.H., melalui Kanit Binmas Iptu I Nyoman Sujana menyampaikan bahwa KRYD ini merupakan upaya preventif yang dilakukan Polsek Dentim untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya. “Kami terus berkomitmen untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat. Kehadiran kami di lapangan adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman,” ujarnya.
Dengan dilaksanakannya KRYD ini, diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan memberikan rasa aman bagi warga masyarakat. Polsek Dentim akan terus meningkatkan kegiatan-kegiatan preventif serupa di berbagai lokasi untuk memastikan wilayah Denpasar Timur tetap dalam kondisi yang aman dan tertib. ( Harun / Red )