Majalengka, Bhabinkamtibmas Polsek Panyingkiran, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripka Dede Rohimat, melaksanakan blusukan ke toko sparepart sepeda motor di Desa Panyingkiran, Kecamatan Panyingkiran, Kabupaten Majalengka. Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan imbauan kamtibmas kepada pemilik dan pelanggan toko. Pada Rabu (24/07/2024).
Dalam kunjungannya, Bripka Dede Rohimat memberikan pesan mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan dan waspada terhadap potensi kejahatan. Ia juga mengingatkan pemilik toko untuk selalu melaporkan aktivitas mencurigakan kepada pihak kepolisian.
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR., melalui Kapolsek Panyingkiran AKP Asep Rohendi, S.H., M.H., menyatakan, “Blusukan seperti ini penting untuk meningkatkan interaksi antara Polri dan masyarakat serta memperkuat keamanan di tingkat lokal. Kami berharap imbauan kamtibmas ini dapat meningkatkan kewaspadaan dan mengurangi potensi tindak kejahatan.”pungkasnya.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar