Indramayu,- Polsek Karangampel jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersama Muspika melaksanakan kegiatan Sholat Subuh keliling di Masjid Sabihul Huda, Desa Benda, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu. Minggu (7/7/2024)
Kegiatan ini bertujuan untuk memakmurkan masjid sekaligus menjalin silaturahmi dengan warga setempat.
Usai melaksanakan Sholat Subuh, personil Polsek Karangampel menyampaikan pesan kamtibmas kepada jamaah.
Mereka mengingatkan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing serta waspada terhadap berbagai potensi gangguan kamtibmas.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Karangampel, AKP Suprapto, menjelaskan bahwa kegiatan ini selain untuk ibadah wajib, program Subuh keliling ini merupakan salah satu upaya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dan mendengarkan aspirasi serta keluhan mereka.
AKP Suprapto menambahkan bahwa kegiatan Sholat Subuh keliling ini akan terus dilakukan secara rutin di berbagai masjid di wilayah Kecamatan Karangampel.
“Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan antara Polsek Karangampel, Muspika, dan masyarakat semakin kuat, serta situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Karangampel tetap kondusif,” tutup AKP Suprapto.