Patroli Dialogis, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota Sambangi Warga mjl

 

Majalengka, – Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripka Dede Sulaeman, melaksanakan patroli dialogis dengan menyambangi warga di Desa Kulur, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka pada Rabu (26/6/2024). Dalam kegiatan ini, Bripka Dede memberikan imbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Warga diharapkan selalu waspada dan segera melaporkan jika ada aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar. Keamanan adalah tanggung jawab bersama,” ujar Bripka Dede Sulaeman.

Sementara itu, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Majalengka Kota, AKP Iwan Sutari, S.IP., M.AP., menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini. “Patroli dialogis merupakan upaya kami untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan memastikan keamanan di setiap wilayah. Kami berharap kegiatan ini dapat terus meningkatkan rasa aman dan kebersamaan antara polisi dan warga,” kata AKP Iwan Sutari.

Patroli dialogis ini disambut baik oleh warga Desa Kulur yang merasa lebih tenang dengan kehadiran polisi di tengah-tengah mereka.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *