Majalengka, – Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi, Bripka Dede Yaya Suharya, S.H., terus memantapkan pemeliharaan kamtibmas dengan aktif melaksanakan kegiatan sambang di Desa Leuweung Gede, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka pada Selasa (04/06/2024).
Kegiatan sambang tersebut merupakan bagian dari upaya optimalisasi pemolisian masyarakat untuk menjaga kamtibmas di wilayah tersebut.
“Bhabinkamtibmas kami, Bripka Dede Yaya Suharya, S.H., telah melakukan sambang di Desa Leuweung Gede sebagai wujud nyata dari komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ungkap Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Jatiwangi, Kompol Endang Kusnandar, S.H., M.H.
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Dede Yaya Suharya, S.H., menjalin kedekatan dengan warga dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
“Kami terus berupaya untuk mempererat hubungan dengan masyarakat demi menciptakan rasa aman bersama,” tutur Kapolsek Jatiwangi.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,