Majalengka – Aiptu Agus Subagja, Kanit Binmas Polsek Majalengka Kota, Polres Majalengka, Polda Jabar, melakukan sambang dialogis dengan masyarakat di wilayah Kelurahan Majalengka Wetan, Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka. Kegiatan ini merupakan upaya menjaga silaturrahmi antara kepolisian dan masyarakat sekaligus memberikan imbauan kamtibmas. Minggu (28/04/2024).
Dalam sambang dialogis tersebut, Aiptu Agus Subagja berinteraksi langsung dengan warga setempat. Dia menyampaikan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. Imbauan kamtibmas juga diberikan sebagai langkah preventif untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas di area tersebut.
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Majalengka Kota, AKP Iwan Sutari, S.I.P., M.AP, menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh Kanit Binmas. “Jaga silaturrahmi dengan masyarakat adalah salah satu kunci keberhasilan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Kami berharap dengan adanya dialogis seperti ini, akan semakin terjalin hubungan yang harmonis antara kepolisian dan masyarakat,” ungkapnya.
Masyarakat pun diharapkan dapat mengambil peran aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Kerjasama yang baik antara kepolisian dan masyarakat menjadi pondasi utama dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah tersebut.
Dengan adanya kegiatan sambang dialogis ini, diharapkan kesadaran akan pentingnya menjaga kamtibmas semakin meningkat di kalangan masyarakat, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis bagi semua pihak.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,