Polisi dan Masyarakat Bahu-Membahu Dorong Mobil Mogok di Jalan Maja S1

 

Majalengka – Kepedulian Polisi di Pos Pam Ops Ketupat Lodaya 2024 Maja,Polres Majalengka dan Masyarakat terhadap sesama kembali terlihat dalam aksi bersama menolong di Jalan Maja, tepatnya Depan Pos Pam Ops Ketupat Lodaya 2024 Maja, Polres Majalengka Polda Jabar, pada Senin (8/4/2024). Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, melalui Ka Pos Pam Ops Lodaya 2024 Maja, Polres Majalengka AKP Kenedy Joko Lelono memberikan keterangan.

Saat itu, sebuah mobil mogok menghambat jalur lalu lintas, memicu kepadatan dan kemacetan. Tanpa ragu-ragu, petugas dari Pos Pam Ops Ketupat Lodaya 2024 Maja langsung turun tangan bersama masyarakat sekitar untuk menolong.

“Kami melihat adanya mobil mogok di jalur utama Jalan Maja yang mengganggu arus lalu lintas. Tanpa menunggu lama, kami, bersama dengan masyarakat sekitar, bergotong-royong untuk mendorong mobil tersebut agar tidak mengganggu lalu lintas yang sedang ramai,” ungkap AKP Kenedy Joko Lelono.

Aksi tersebut merupakan contoh nyata kepedulian dan kerjasama antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketertiban dan kelancaran lalu lintas. Dengan semangat gotong-royong, mobil yang mogok berhasil dipindahkan dari jalur utama, sehingga arus lalu lintas dapat berjalan lancar kembali.

Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, menyambut baik aksi kolaboratif ini. Beliau menegaskan bahwa semangat gotong-royong seperti ini sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan tertib bagi seluruh masyarakat.

“Kami mengapresiasi kepedulian dan partisipasi aktif masyarakat dalam menolong sesama. Ini adalah contoh nyata bahwa kerjasama antara polisi dan masyarakat merupakan kunci utama dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah kita,” ujar AKBP Indra Novianto.

Aksi gotong-royong ini juga menjadi pelajaran berharga bahwa kebersamaan dan saling tolong-menolong adalah pondasi yang kuat dalam membangun harmoni dan solidaritas di tengah-tengah masyarakat.

#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar,

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *