Madiun – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78, Persit Persit KCK Cab XVII Dim 0803/Madiun Koorcab Rem 081/Dsj PD V/Brawijaya menggelar Bhakti Sosial donor darah yang dilakukan di Aula Makodim 0803/Madiun, Jl. Pahlawan No. 25 Kota Madiun, Selasa (27/2/2024).
Dengan mengambil tema “Persit Peduli, Kreatif dan Sederhana” pada HUT ke 78 tahun ini, Bhakti Sosial donor darah tersebut dikuti Personel TNI, PNS, Anggota Persit dari seluruh Sadisjan jajaran Korem 081/Dsj, dan dihadiri Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Meina Helmi, Ketua Persit KCK Cab XVII Dim 0803/Madiun, Ny. Ika Febriana Meina Helmi beserta seluruh pengurus Persit.
Pada pelaksanaannya, kegiatan itu bekerjasama dengan PMI Kota Madiun, PMI Kabupaten Madiun dan Denkesyah 05.04.01 Madiun
Ketua Persit KCK Cab XVII Dim 0803/Madiun, Ny. Ika Febriana Meina Helmi mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud kontribusi dan Bhakti Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XVII Koorcab Rem 081 PD V/Brawijaya untuk membantu sesama. Kegiatan ini juga sekaligus dalam rangkaian menyambut HUT Persit Kartika Chandra Kirana ke 78 yang jatuh pada 3 April 2024.
“Kami berharap dalam kegiatan donor darah ini semua unsur yang terkait dapat memberikan pelayanan dengan baik, pastikan bahwa setiap tetes darah yang disumbangkan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” katanya.
Ny. Ika Febriana Meina Helmi menambahkan, donor darah ini dilaksanakan juga untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang memerlukan transfusi darah, khususnya di Kabupaten dan Kota Madiun.
“Alhamdulillah pada kegiatan bakti sosial donor darah kali ini bisa terkumpul 170 kantong darah,” pungkasnya.
Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Meina Helmi yang juga merupakan pembina Persit KCK Cab XVII Dim 0803/Madiun menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada semua pihak yang hadir pada kegiatan donor darah dalam rangkaian HUT Persit Kartika Chandra Kirana ke 78 ini.
“Melalui kegiatan ini diharapkan akan menjadi media untuk menumbuhkan kecintaan dan rasa memiliki terhadap organisasi Persit, sekaligus juga untuk menumbuhkan kepedulian terhadap sesama atas dasar nilai kemanusiaan serta kesadaran tentang pentingnya menjaga kesehatan,” tutup Dandim.