Indramayu – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas yang kondusif menjelang Pemilu 2024, Kapolsek Gantar, Polres Indramayu Polda Jabar, Iptu Karnala, S.H., terus melakukan silaturahmi kamtibmas di wilayah hukumnya sebagai bagian dari Ops Mantap Brata Lodaya. Kamis (8/2/2024)
“Kegiatan silaturahmi kamtibmas ini merupakan bagian dari strategi Ops Mantap Brata Lodaya untuk menciptakan cooling system dan menjaga situasi kondusif di wilayah kami menjelang pelaksanaan Pemilu 2024,” kata Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Gantar, Iptu Karnala.
Melalui silaturahmi ini, Kapolsek berupaya untuk memperkuat hubungan baik dengan masyarakat, tokoh masyarakat, dan tokoh agama.
“Kami juga terus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat tetap waspada dan tidak terprovokasi oleh berita-berita yang dapat mengganggu ketertiban,” ucap Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.
Iptu Karnala menambahkan, dengan terus terjaganya silaturahmi dan komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, kami berharap dapat menciptakan suasana yang aman dan kondusif di wilayah Gantar menjelang, saat, dan pasca Pemilu 2024. Pungkasnya.