Ir. Apang Djafar Shieddieque: STT Wastukancana Pegang Teguh Prinsip Netralitas Dalam Pemilu 2024

 

Purwakarta, – Ketua Sekolah Tinggi Teknologi (STT) Wastukancana, Ir. Apang Djafar Shieddieque, S.T., M.T., IPM., ASEAN Eng., menegaskan bahwa partisipasi dalam Pemilu 2024 adalah sebuah wujud nyata dari kepedulian terhadap negara.

Menurut Apang, STT Wastukancana memegang teguh prinsip netralitas dalam menjalankan perannya dalam proses demokrasi.

Institusi ini tidak akan berpihak kepada segala bentuk pengaruh eksternal maupun kepentingan khusus demi terciptanya negara yang demokratis.

“Pemilu 2024 adalah momentum penting bagi kita untuk bersuara dan berkontribusi aktif dalam pembentukan masa depan negara,” ujar Apang, Senin (5/2/2024)

Ia juga menegaskan pentingnya memelihara semangat Bhinneka Tunggal Ika, di mana meskipun kita memiliki perbedaan pendapat, namun kita harus tetap menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan dan toleransi.

Apang menekankan bahwa perbedaan pendapat tidak boleh menjadi alasan untuk saling merendahkan atau mencela satu sama lain.

“Kami berharap melalui Pemilu 2024, kita dapat memilih pemimpin yang bijaksana, berintegritas, dan memiliki komitmen untuk memimpin dengan keteladanan dan keadilan. Pemimpin yang bermoral dan memiliki integritas akan membawa pemerintahan yang bersih dan berwibawa,” terangnya.

Apang juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024.

Ia berharap agar Pemilu tersebut dapat berlangsung dengan damai, bermartabat, dan penuh integritas, sehingga akan menghasilkan pemimpin yang mampu membawa negara ke arah yang lebih baik. kata Apang

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *