Madiun – Dalam rangka mendukung kegiatan serbuan vaksinasi dan memutus penularan Covid-19, anggota Babinsa Koramil 0803-09/Saradan Serda Gunawan melaksanakan pendampingan kegiatan pelaksanaan vaksin kepada anak usia 6-11 tahun yang dilaksanakan di SDN 03 dan SDN 04 Sumberbendo, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun. Selasa (18/1/2022).
Serda Gunawan yang memantau langsung pelaksanaan kegiatan vaksinasi mengatakan, bahwa vaksinasi ini dilakukan dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah binaannya.
“Hari ini sebanyak 160 anak telah di suntik vaksin, ini merupakan salah satu solusi penyelesaian terkait penyebaran virus Corona. Namun demikian harus diikuti dengan penerapan prokes ketat,” kata Gunawan. “Jadi orang tua murid tidak perlu takut divaksin, karena sudah dinyatakan aman dan halal,” imbuhnya.
Danramil 0803-09/Saradan Kapten Inf Heru Purnomo mengatakan, vaksinasi merupakan salah satu solusi penyelesaian penyebaran virus Corona. Namun demikian harus diikuti dengan penerapan prokes ketat.
“Vaksinasi merupakan salah satu solusi di tengah pandemi Covid-19 ini. Jangan takut divaksin, karena sudah dinyatakan aman dan halal,” kata Danramil.
Danramil mengingatkan, upaya vaksinasi akan berhasil menekan penyebaran Covid-19 bila dibarengi dengan penerapan protokol kesehatan ketat mulai dari memakai masker, menjaga jarak, menjaga jarak, menghindari, dan mengurangi mobilitas.
“Proteksi yang paling tepat adalah dengan menjalankan protokol kesehatan secara sempurna, vaksinasi penuh dan menjalani upaya 3T (testing, tracing, treatment) secara antisipatif,” ujarnya.