Bhabinkamtibmas AIPDA M. Age RH Hadiri Pertemuan Komite Sekolah dan Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Orang Tua Murid

Polres Bogor – Humas Polsek Cibungbulang – Bhabinkamtibmas Desa Cimanggu ll Aipda M. Age RH, menghadiri pertemuan Komite Sekolah Di Ruang kelas SMPN 1 CIBUNGBULANG DESA CIMANGGU 2 Kecamatan Cibungbulang Kabupaten Bogor. Rabu (20/12/2023).

 

Bacaan Lainnya

Pada pertemuan tersebut dihadiri oleh Kepala Sekolah Smpn 1 Cibungbulang, Anggota Komite Smpn 1, Bhabinkamtibmas Polsek Cibungbulang Dan Para orang tua siswa dan siswi Smpn 1.

 

Dalam kesempatan tersebut Aipda M. Age RH menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada wali murid agar senantiasa melakukan pengawasan terhadap anak-anaknya di luar lingkungan sekolah. Dalam kurun waktu sebulan terakhir, berdasarkan catatan Kepolisian masih ada kasus kenakalan remaja seperti tawuran, membawa sajam dan lain sebagainya yang melibatkan para murid di berbagai Sekolah di Wilayah Kabupaten Bogor.

 

“Menyikapi hal tersebut, marilah peran serta orang tua sangat diperlukan sehingga anak-anak bisa fokus untuk belajar dan meraih prestasi yang bagus.” ungkap Aipda Age.

 

Kapolsek Cibungbulang KOMPOL Zulkernaidi S.Sos., M.M., Di Lain Tempat Menyampaikan aparat Kepolisian, khususnya Polsek Cibungbulang tidak segan-segan akan melakukan tindakan tegas dan proses hukum siswa atau siswi yang melakukan tindak pidana tawuran, penyalahgunaan narkoba dan membawa senjata tajam.

 

Kapolsek mengucapkan terima kasih kepada siswa dan siswi yang selalu taat dan disiplin belajar semoga apa yang dicitakan dapat berhasil dengan baik, Begitu juga untuk para guru / pendidik, tetap eksis dalam memberikan bekal ilmu terhadap anak didiknya. Ucapnya.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *