Indramayu, – Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H., memimpin kegiatan serah terima jabatan Kapolsek Gantar.
Upacara serah terima jabatan tersebut digelar di Aula Atmani Wedhana Polres Indramayu. Selasa (19/12/2023)
Pejabat Polres Indramayu yang melakukan serah terima jabatan, Iptu Maman Kusmanto, S.H., kepada Iptu Karnala, S.H.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah, menyampaikan bahwa serah terima jabatan ini merupakan bagian dari dinamika organisasi di lingkungan kepolisian. Proses tersebut dilakukan guna penyegaran dan peningkatan kinerja Kepolisian.
Sebagai pejabat lama, Iptu Maman Kusmanto, S.H., diapresiasi atas dedikasi dan kontribusinya selama menjabat Kapolsek Gantar.
Sementara itu, Iptu Karnala, S.H., yang menjadi pejabat baru, diharapkan dapat melanjutkan tugas dengan baik dan memberikan kontribusi positif dalam menjaga kamtibmas di wilayah hukumnya. Pungkas AKP Saefullah.