Madiun – Program bansos beras dari pemerintah pusat untuk masyarakat miskin di berbagai daerah merupakan upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan juga untuk dapat menekan inflasi di daerah, terutama inflasi dari sektor beras.
Karenanya, untuk memastikan bantuan tersebut tepat sasaran, Babinsa Desa Krokeh, Koramil 17/Sawahan, Kodim 0803/Madiun, Sertu Yudha Wijanarko, melaksanakan pendampingan pada pendistribusian bantuan pangan cadangan beras pemerintah yang disalurkan melalui melalui PT Pos Indonesia, bertempat di Balai Desa Krokeh, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Madiun.
Dikonfirmasi pada Senin (18/12/2023), Sertu Yudha Wijanarko menyampaikan, pendampingan yang ia lakukan untuk memastikan penyaluran program sembako tahun 2023 berjalan efektif dan sesuai dengan prinsip (6T) tepat sasaran, tepat kualitas, tepat jumlah, tepat harga, tepat waktu dan tepat administrasi.
“Bantuan pangan cadangan beras pemerintah tersebut dibagikan kepada 62 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang masing masing mendapatkan beras 10 kg dan Alhamdulillah berjalan lancar,” katanya.
Babinsa berharap bantuan langsung dari pemerintah yang disalurkan melalui PT Pos Indonesia tersebut dapat membantu warga masyarakat yang berhak menerima.
“Semoga dengan adanya bantuan ini, bermanfaat bagi masyarakat serta dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari,” tandasnya.