Polsek Kroya Gelar KRYD Mandiri Dalam Operasi Mantap Brata 2023 Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Indramayu, – Polsek Kroya jajaran Polres Indramay Polda Jabar melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) sebagai bagian dari Operasi Mantap Brata Lodaya 2023, dengan tujuan mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas di wilayah Kecamatan Indramayu.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Kroya, Iptu H. Rasita, menjelaskan bahwa kegiatan KRYD ini merupakan upaya Polsek Kroya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayahnya.

“KRYD merupakan langkah proaktif kami untuk mengawasi dan mencegah potensi gangguan kamtibmas, terutama dalam rangka mendukung Operasi Mantap Brata 2023,” kata Iptu H. Rasita didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim, Minggu (26/11/2023)

Selama KRYD, Polsek Kroya memantau dan mengawasi berbagai titik strategis di wilayah Kecamatan Kroya Kabupaten Indramayu.

Mereka melakukan patroli untuk memantau aktivitas yang mencurigakan, serta memberikan respons cepat jika terjadi situasi yang memerlukan perhatian.

“Kami mengharapkan kerjasama dari masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah ini. Dengan bekerja sama, kami dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman,” tambah AKP Iptu H. Rasita.

Dengan adanya KRYD Operasi Mantap Brata 2023, Kapolsek Kroya berharap dapat menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, menjaga keamanan masyarakat, dan memberikan rasa aman kepada warga di wilayah Kecamatan Kroya.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Kroya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat secara menyeluruh, khususnya dalam mendukung Operasi Mantap Brata Lodaya 2023,” pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *