Patroli KRYD Skala Besar, Polres Indramayu Tingkatkan Keamanan Wilayah

 

Indramayu, – Polres Indramayu jajaran Polda Jabar melakukan kegiatan Patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) skala besar dalam rangka Operasi Mantap Brata Lodaya 2023-2024.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Indramayu. Sabtu, malam (18/11/2023).

Patroli KRYD skala besar ini fokus pada beberapa sasaran strategis, seperti Senjata Api (SENPI), Senjata Tajam (SAJAM), Bahan Peledak (HANDAK), CURANMOR, PREMANISME, NARKOTIKA, Kejahatan Jalanan, TERORISME, dan Tindak Pelanggaran Hukum lainnya.

Melibatkan petugas gabungan dari Polres Indramayu, Kodim 0616/Indramayu, dan Sat Pol PP Kabupaten Indramayu, rute patroli dimulai dari Mako Polres Indramayu menuju Jalan Gatot Subroto, dilanjutkan ke Bunderan Kijang, Bunderan Adipura, Pasar Mambo, Bunderan Mangga, dan sejumlah titik strategis lainnya. Dalam perjalanan, petugas memberikan perhatian khusus pada daerah-daerah yang dianggap rawan terjadinya tindak kriminal.

Sambang dilakukan di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Indramayu untuk memastikan keamanan di sekitar lokasi tersebut.

Setelahnya, patroli melanjutkan perjalanan ke Bunderan Mangga, Jalan Gatot Subroto, dan berakhir di Mako Polres Indramayu.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim, menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini tidak hanya bersifat represif, namun juga bersifat preventif dengan memberikan himbauan kamtibmas kepada remaja.

“Kami berharap melalui kehadiran kami, dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mencegah potensi terjadinya tindak kriminal di wilayah ini,” ujarnya, Minggu (19/11/2023)

Ditegaskan IPDA Tasim bahwa dengan adanya Patroli KRYD skala besar ini, Polres Indramayu terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya, sekaligus melibatkan berbagai instansi untuk menciptakan sinergi dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat.

“Kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen Polres Indramayu untuk memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat. Dengan melibatkan berbagai unsur, kami berharap dapat menciptakan kondisi yang aman dan nyaman bagi warga.” Tandasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *