Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji Terus Bangun Kedekatan dengan Pemilik Warung Klontongan

 

Majalengka – Sesuai arahan dari Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si.,CPHR.,Kapolsek Sukahaji AKP Erik Riskandar, S.H, M.H melalui Aipda Zaenal, Bhabinkamtibmas Polsek Sukahaji Polres Majalengka Polda Jabar, terus membangun kedekatan dan sinergi dengan masyarakat, khususnya pemilik warung klontongan di wilayah Desa binaan. Pada Rabu (18/10/2023), Aipda Zaenal melaksanakan kegiatan silaturahmi dan sambang ke warung klontongan di Desa Sukahaji, Kecamatan Sukahaji, Kabupaten Majalengka.

Dalam kunjungannya, Aipda Zaenal berdialog dengan para pemilik warung klontongan. Ia menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, mengingatkan tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar warung. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menghimbau agar pemilik warung dapat mengenali dengan baik setiap orang yang bertransaksi di tempat mereka untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kepercayaan dan kedekatan antara aparat kepolisian dan masyarakat, terutama dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Dengan adanya komunikasi yang baik antara Bhabinkamtibmas dan pemilik warung, diharapkan akan tercipta kerjasama yang harmonis dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi warga sekitar.

Aipda Zaenal juga mendorong pemilik warung untuk turut berperan aktif dalam mendukung keamanan lingkungan, seperti melaporkan kejadian-kejadian yang mencurigakan kepada pihak berwajib. Dengan bersama-sama menjaga keamanan, diharapkan wilayah Desa Sukahaji selalu menjadi tempat yang aman dan kondusif bagi seluruh masyarakat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *