Polsek Jatibarang Meningkatkan Kesadaran Keselamatan Berkendara pada Pelajar SDN 3 Bulak Lor

 

Indramayu,- Dalam rangka pelaksanaan Operasi Zebra Lodaya 2023, Polsek Jatibarang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar menggelar kegiatan “Police Goes to School” dengan mengunjungi SDN 3 Bulak Lor, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu. Selasa (12/9/2023)

Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Polres Indramayu dalam meningkatkan kesadaran keselamatan berlalu lintas, terutama di kalangan pelajar.

Panit Lantas Polsek Jatibarang IPDA Khaerudin Zuhri memimpin menyambangi para pelajar berinteraksi langsung dengan para siswa di sekolah tersebut.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Jatibarang, AKP Rynaldi Nurwan, menjelaskan bahwa tujuan dari program “Police Goes to School” ini adalah untuk mewujudkan Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcar Lantas) dengan meningkatkan budaya tertib dan disiplin berlalu lintas pada generasi muda sejak usia dini.

Dalam kesempatan tersebut, Panit Lantas Polsek Jatibarang IPDA Khaerudin Zuhri mensosialisasi kepada para pelajar SDN 3 Bulak Lor tentang tata cara berlalu lintas yang aman dan prinsip-prinsip keselamatan di jalan raya.

Kegiatan ini sangat penting dalam mendidik generasi muda untuk menjadi pengguna jalan yang bertanggung jawab di masa depan.

Dengan memberikan pemahaman sejak dini, diharapkan pelajar akan tumbuh menjadi individu yang lebih sadar akan aturan lalu lintas dan pentingnya menjaga keselamatan saat berada di jalan raya.

Police Goes to School ini adalah salah satu cara Polres Indramayu berupaya untuk menciptakan lingkungan berlalu lintas yang lebih aman dan tertib, serta menjalin hubungan positif antara kepolisian dan masyarakat, terutama pelajar. Ujar AKP Rynaldi Nurwan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *