Polsek Krangkeng Salurkan Bantuan Air Bersih kepada Pondok Pesantren As Salafiyah Desa Kalianyar

 

Indramayu – Kepedulian Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H terhadap masyarakat terus terlihat dengan pengiriman bantuan air bersih kepada Pondok Pesantren As Salafiyah di Desa Kalianyar, Kecamatan Krangkeng, Kabupaten Indramayu. Jumat (1/9/2023).

Bantuan yang diberikan Polsek Krangkeng ini diberikan atas inisiatif Kapolres Indramayu dan diterima langsung oleh KH. Asror Sobari, Pimpinan Pondok Pesantren As Salafiyah.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Krangkeng, IPTU Tarno, menjelaskan bahwa bantuan air bersih ini diberikan karena Pondok Pesantren As Salafiyah mengalami kekurangan pasokan air bersih untuk santrinya.

Dalam upaya membantu mengatasi situasi ini, Polres Indramayu mengirimkan satu truk tangki berisi 9.000 liter air bersih.

IPTU Tarno menekankan bahwa pemberian bantuan ini adalah wujud dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam segala situasi, termasuk dalam situasi sulit seperti kekurangan air bersih.

Polri berkomitmen untuk menjaga ketertiban masyarakat dan menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Tindakan ini juga mencerminkan semangat Polri sebagai “POLISI PENOLONG PRESISI,” yang berarti memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat. Hal ini adalah bagian dari upaya Polsek Krangkeng untuk mendukung Pondok Pesantren As Salafiyah Desa Kalianyar dalam menjalankan kegiatannya dan menjaga kesejahteraan santrinya.

“Kami berharap bantuan air bersih ini dapat membantu Pondok Pesantren As Salafiyah dalam memenuhi kebutuhan dasar santrinya dan mewujudkan lingkungan yang lebih sehat dan nyaman bagi mereka,” tutur IPTU Tarno didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *