POLRES CIREBON KOTA – Sebuah rumah pada bagian dapur milik Darkoni, warga Kelurahan Kejaksan Kota Cirebon mengalami kerusakan akibat tertimpa runtuhan bata hebel bangunan tetangganya yang sedang dilakukan renovasi.
Kapolres Cirebon Kota AKBP M Rano Hadiyanto, S.Ik, M.M melalui Kapolsek Cirebon Utbar AKP Iwan Gunawan, SH membenarkan akan peristiwa tersebut dan anggota kami Bripka Pendy selaku Bhabinkamtibmas Kejaksan sudah mengecek ke lokasi berdasarkan informasi warga setempat. Dari hasil keterangan warga setempat runtuhnya bata hebel tersebut diakibatkan terpaan angin yang cukup kencang sementara pondasi masih dalam keadaan basah sehingga belum merekat dengan kuat.
Namun demikian, peristiwa tersebut sudah langsung dimediasi dan pemilik bangunan bersedia untuk memperbaiki rumah tetangganya yang rusak akibat reruntuhan bata hebel, jelasnya.
Sementara itu ditambahkan Kasubsi Penmas Humas Polres Cirebon kota tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, karena pemilik rumah saat itu sedang berada diruangan tengah dan semuanya sudah clear dan dimediasi oleh Bhabinkamtibmas setempat dan pemilik bangunan akan memperbaiki semua kerusakan rumah tetangganya, pungkas Ipda Charis Efendi, SH.