Majalengka, Dalam upaya untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan anggotanya, Polres Majalengka menggelar kegiatan olahraga di lapangan Mapolres Majalengka.pada Jumat (28/7/2023).
Kegiatan ini bertujuan untuk mendorong Polisi dan staf kepolisian untuk menjaga kebugaran tubuh dan kesehatan secara optimal.
Kegiatan olahraga ini dipimpin oleh Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si diwakili Kabag SDM Polres Majalengka Kompol Dadan Sudirman serta diikuti oleh seluruh personel Polres Majalengka, termasuk perwira, bintara, dan anggota dari berbagai unit kerja. Dalam suasana yang penuh semangat dan antusiasme melakukan olahraga senam bersama.
Kabag SDM Polres Majalengka Kompol Dadan Sudirman, mengatakan bahwa olahraga merupakan salah satu kunci penting dalam menjaga kesehatan dan meningkatkan kinerja aparat kepolisian.
“Sebagai anggota kepolisian, kita dituntut untuk selalu siap siaga dalam melaksanakan tugas-tugas pengamanan dan pelayanan kepada masyarakat. Untuk itu, kesehatan dan kebugaran tubuh harus menjadi prioritas utama,” ujarnya.
Kompol Dadan Sudirman menekankan pentingnya budaya hidup sehat di kalangan anggotanya. “Sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, polisi harus menjadi contoh dalam menjaga kesehatan dan hidup sehat. Dengan tubuh yang sehat, kami yakin anggota kami dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat,” katanya.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan polisi di Polres Majalengka dapat terus termotivasi untuk menjaga kesehatan tubuh dan pikiran. Semoga kegiatan serupa dapat menjadi contoh bagi institusi lainnya dalam mengutamakan kesejahteraan dan kesehatan para anggotanya,”ungkapnya.