Pertandingan Bulutangkis Memperebutkan Piala Kapolres Ngawi Cup digelar Jelang Hari Bhayangkara ke-77

NGAWI, BUSERJATIM. COM GROUP – Menjelang peringatan Hari Bhayangkara ke -77 tepatnya 1 Juli tahun 2023 yang akan datang, Polres Ngawi Polda Jatim menggelar berbagai lomba, salah satunya adalah pertandingan olah raga bulu tangkis beregu.

Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H., melalui Plt Kasi Humas Iptu Dian menyatakan bahwa kegiatan ini digelar dalam rangka menyemarakkan Hari Bhayangkara ke -77.

Bacaan Lainnya

“Jelang Hari Bhayangkara ke 77 ini, Polres Ngawi turut serta menyemarakkan dengan berbagai kegiatan, salah satunya adalah pertandingan bulutangkis,” tutur Dian

Sementara itu, Kasat Lantas Iptu Achmad Fahmi Aditama, S.T.K., S.I.K., selaku ketua panitia pertandingan bulutangkis yang sekaligus membuka pertandingan, menyebutkan bahwa pesertanya dibatasi hanya beregu saja, yakni sebanyak 100 (seratus) pasangan ganda putra

“Karena antusias dari personel Polres Ngawi, maka kami selaku panitia hanya menetapkan pertandingan bulutangkis ini, diikuti oleh peserta ganda saja,” ucap Fahmi

Kegiatan tersebut dilaksanakan secara indoor di gedung bulutangkis Jl. A Yani Ngawi yang digelar selama 2 (dua) hari, tanggal 14-15 Juni 2023, dengan hadiah piala Kapolres Ngawi Cup dan uang pembinaan bagi para juara atau pemenangnya.

Sebagai juara 1 dimenangkan oleh Satlantas Polres Ngawi yakni Kasat Lantas Iptu Fahmi yang berpasangan dengan Aipda Rovianto. Untuk juara 2 diraih pasangan dari Polsek Geneng yaitu Aiptu Sunarto dan Aiptu Sumaji, sedang juara 3 adalah gabungan Satsamapta Aiptu Agus Triono dan Satsamapta Bripka Suwarsono. Anggota Polsek Ngawi Ipda Ali Firman yang berpasangan dengan Aiptu Nur Widayat sebagai juara 4. (d*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *