Tingkatkan kemampuan berbahasa asing, Bhabinkamtibmas desa Ungasan ikuti pelatihan.

KUTA SELATAN – BUSERJATIM.COM. Banyaknya turis rusia yang berwisata ke Pulau Bali menjadi sebuah peluang bagi pariwisata Bali. Guna memaksimalkan potensi tersebut pelaku wisata pantai melasti desa Ungasan mengikuti program Pelatihan berbahasa Rusia. Pelatihan tersebut merupakan wujud pengabdian masyarakat oleh Prodi D.3 Perhotelan Politeknik Negeri Bali.

Tidak hanya dihadiri pelaku pariwisata bahkan Bhabinkamtibmas desa Ungasan Aiptu I Ketut Nuada turut hadir dalam kegiatan tersebut. Selain hadir mengamankan kegiatan tersebut Aiptu I Ketut Nuada juga terlihat antusias mengikuti pelatihan bahasa rusia tersebut.

Walaupun tidak bisa berbicara bahasa rusia setidaknya saya bisa mengerti kalo berhadapan dengan tamu rusia ujarnya.

Program tersebut berlangsung hingga pukul 12.00 wita. Di akhir acara tim dari prodi D3 pariwisata Poltek negeri Bali Menyerahkan Buku Pelatihan Bahasa Rusia kepada perwakilan pelaku wisata pantai melasti. (Kts33) ( Harun /Red )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *