Danrem 081/DSJ Kolonel Inf H. Sugiyono : Saya Bahagia Bertemu Orang-orang Hebat

 

MADIUN,BUSERJATIM.COM GROUP – Danrem 081/DSJ Kolonel Inf H. Sugiyono menghadiri majelis ta’lim dan sholawat di Masjid Agung Baitul Hakim Jl. Alun – Alun Barat No 12 Kel. Pangongangan Kec. Manguharjo Kota Madiun. Sabtu, (03/06/23) malam.

Bacaan Lainnya

Mengawali sambutanya Komandan Korem menyampaikan rasa bangganya bisa bersholawat dan berkumpul bersama jamaah Talim , “Saya sangat bahagia karena hari ini ditakdirkan bertemu dengan orang-orang yang hebat, mari kita lanjutkan dan terus kita kembangkan kegiatan rutin seperti ini, tanpa memandang suku, ras dan usia sehingga terciptanya silaturahmi yang baik,” tutur Danrem dalam sambutannya.

Pamen berpangkat melati tiga tersebut juga siap menyediakan tempat untuk melaksanakan istighosah.
“Mari kita rajin datang untuk mengikuti kegiatan yang sangat mulia ini, agar menambah keimanan dan ketaqwaan kita terhadap Allah SWT, insyaallah dalam waktu dekat kita juga akan mengadakan kegiatan seperti ini di Makorem 081/DSJ”, Harapnya.

Sementara Habib Husen Bin Abu Bakar Ba abud (pengasuh majelis Rosho Kediri) dalam sambutannya menyampaikan
selamat datang bapak kita tercinta bapak Danrem 081/DSJ yang malam ini berkenan hadir di tengah tengah kita , yang mana beliau ini adalah santri NU yang membawahi 9 Kodim terdiri dari 9 Kabupaten dan 2 Kota, “Mari kita doakan semoga beliau dapat menyandang pangkat Jenderal, dan kariernya terus meningkat”, tuturnya.

Lebih dari itu, pengasuh majelis Rosho Kediri tersebut berharap juga untuk terus bersinergi antara majelis taklim dengan aparat TNI sehingga terciptanya suasana yang aman, damai dan tentram. “Dengan bersholawat bersama tentunya kita mampu bersinergi untuk bersatu dalam menjaga kejayaan NKRI”, pungkasnya.

Perlu diketahui kegiatan istighosah rutin tersebut dipimpim oleh Habib Hamzah Bin Adul Rohman Al Idrus dan Sholawat Ahbaabul Musthofa dari Demangan yang diikuti oleh para remaja masjid agung Baitul hakim kota Madiun, Al-Habsyi Madiun Raya dan Syechermania Madiun yang dilaksanakan setiap malam Ahad Legi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *