SURABAYA, BUSDRJATIM.COM – Sebagai wujud kepedulian di tengah pandemi covid-19 sekaligus suatu wujud kedekatan dengan masyarakat satuan lantas Polrestabes Surabaya berbagi sedekah yang di kemas dalam nasi kota yang di berikan kepada masyarakat Kota Surabaya.
Agenda ini bukan kali ini di lakukan satuan lantas surabaya, akan tetapi sudah menjadi agenda rutinitas tiap minggu tepatnya di hari jum’at.Ungkap AKBP Tedy Chandra, SlK., M.Si., Kasat Lantas Polrestabes surabaya kepada awak media melalui pesan singkat WhatsApp. (01/10/2021).
Sat lantas yang lebih akrab CAK TEJO membagi bagi nasi kotak kepada para tukang becak, dan para penguna jalan, dan PKL selain bagi di jalan satlantas polrestabes juga membagi bagikan hari ini di Jalan Wr. Supradman Kota Surabaya.
Kasat lantas Polrestabes Surabaya AKBP Teddy Chandra, SlK., M.Si., momentum jum’at berkah ini, kami berpesan kepada masyarakat selama pandemi covid -19 ini tetap mematuhi protokol kesehatan.
“Seperti memakai masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan,” Pungkasnya.
Menurut Teddy, program Jumat berkah adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan sebagai wujud kepedulian sosial. Melalui program ini kami ingin berbagi dengan masyarakat yang kekurangan.
“Meskipun sekedar makanan, bagi sebagian orang yang kekurangan tentu ini sangat berharga,”ujar perwira dengan dua melati dipundaknya itu.
Jurnalis: (Ri)