Madiun – Kodim 0803/Madiun melalui seluruh Koramil jajaran melaksanakan pendampingan terkait penanganan stunting di wilayah teritorialnya. Hari ini Babinsa jajaran Koramil 09/Saradan di kerahkan untuk membantu pendistribusian bantuan bagi Keluarga Rawan Stunting (KRS)di Desa Klangon, Kec. Saradan, Kab. Madiun, Sabtu (6/5/2023).
Danramil 09/Saradan Kapten Inf Heru Purnomo mengatakan, bahwa bantuan tersebut diberikan sebagai salah satu bentuk upaya pemerintah Kabupaten Madiun dalam menuntaskan kasus anak yang berisiko stunting.
“Bantuan diberikan kepada 329 keluarga yang berisiko stunting, dengan harapan dapat mendukung kebutuhan asupan gizi bagi anak,” ucapnya.
Danramil juga menyampaikan, bahwa pemerintah saat ini tengah gencar melaksanakan program pencegahan stunting dan kurang gizi bagi anak balita.
“Saat ini pemerintah gencar melakukan intervensi gizi dengan tujuan untuk mempertahankan dan meningkatkan status gizi, khususnya pada kelompok resiko tinggi, yaitu bayi, balita dan ibu hamil,” tandasnya.