Madiun – Anggota Babinsa Koramil 11/Geger, Kodim 0803/Madiun Serma Ngadiroen bersama warga binaan melaksanakan kerja bakti gotong-royong membangun pagar Masjid yang ada di Desa Jatisari, Kec. Geger, Kab. Madiun, Minggu (19/2)2023).
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa sebagai aparat kewilayahan terhadap desa binaannya untuk meningkatkan rasa kebersamaan, gotong-royong dan menjalin silaturahmi dengan masyarakat serta wujud nyata kemanunggalan TNI dengan Rakyat.
Serma Ngadiroen mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara TNI dengan Rakyat, sehingga kemanunggalan TNI bersama Rakyat semakin kokoh dan terus terawat dengan Baik.
“Dengan gotong-royong, TNI dapat lebih dekat dengan masyarakat serta dapat melestarikan budaya gotong-royong yang merupakan tradisi turun-temurun yang perlu dipertahankan,” ungkapnya.
Ia berharap, dengan kegiatan gotong royong bersama warga binaan, dapat bernilai ibadah serta pagar yang dibuat ini bermanfaat untuk semua masyarakat,
“Semoga apa yang kita lakukan hari ini bernilai ibadah dan dapat membantu masyarakat,” pungkasnya.