Percepat Penurunan Stunting, Koramil 04/Jiwan Dampingi Program Bulan Timbang.

Madiun – Untuk mempercepat penanganan stunting, kegiatan Bulan Timbang terus digencarkan oleh Pemerintah Kabupaten Madiun. Salah satunya yang telah dilaksanakan secara serentak diseluruh desa/kelurahan di wilayah kecamatan Jiwan, Rabu (15/2/2023).

Danramil 04/Jiwan, Kapten Inf Misto yang turut mendampingi kegiatan timbang serentak tersebut mengatakan, bahwa kegiatan tersebut dimaksudkan untuk menekan kasus stunting di wilayah Kabupaten Madiun.

“Diharapkan semua orang tua yang memiliki balita agar berpartisipasi dalam Bulan Timbang di masing-masing kelurahan/desa, sehingga program penurunan stunting bisa sukses, khususnya di wilayah kecamatan Jiwan,” terangnya.

Menurutnya kegiatan ini menjadi awal untuk memperbaiki data stunting, yang dari data tersebut akan dikelompokkan dalam beberapa kategori, seperti Weight Faltering, Underweight, gizi buruk, atau stunting.

“Dengan adanya data yang akurat, langkah penanganan akan semakin tepat. Salah satu intervensi bagi balita Underweight adalah pemberian protein hewani tambahan selama 14 hari,” jelasnya.

Adapun Standar Operasional Prosedur (SOP) yang diberikan saat posyandu diantaranya adalah pendaftaran, penimbangan yang meliputi pengukuran berat badan, tinggi badan, lingkar kepala. Berikutnya tahap pencatatan dan pelaporan. Selanjutnya adalah penyuluhan dari Kader Posyandu dan pemberian vitamin A, obat cacing, serta langkah terakhir dalam pemberian PMT (Pendamping Makanan Tambahan).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *