Ribuan Personel TNI-Polri Gelar Apel Gabungan Operasi Aman Suro 2024

Madiun, 6 Juli 2024 – Dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban selama perayaan Suroan dan Suran agung, lebih dari 1000 personel gabungan dari berbagai instansi terkait menggelar apel gabungan di Alun-Alun Kota Madiun pada hari ini, Sabtu (6/7).

Apel gabungan ini diikuti oleh personel dari Kodim 0803/Madiun, Polres Madiun Kota, Denpom IV/4 Madiun, Lanud Iswahyudi, Satpol PP, Dishub, serta instansi terkait lainnya. Mereka berkumpul dengan penuh semangat di bawah koordinasi TNI-Polri untuk menyusun strategi operasi dalam mengamankan wilayah Kota Madiun selama perayaan Suro.

Komandan Kodim 0803/Madiun, Letkol Inf Meina Helmi, mengatakan bahwa apel gabungan ini merupakan bentuk komitmen bersama untuk menjaga keamanan masyarakat selama momen penting ini. “Kami siap bersinergi dalam menanggulangi segala potensi gangguan keamanan demi keselamatan warga Kota Madiun,” ujarnya dengan tegas.

Lebih lanjut Dandim, menambahkan bahwa personel gabungan telah diberikan pembekalan dan instruksi yang matang untuk melaksanakan tugas dengan profesional. “Kami berharap kehadiran kami dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang merayakan tahun baru Islam di Madiun,” imbuhnya.

Dandim berharap momentum suroan ini bisa dijadikan event untuk mempromosikan kebudayaan pencak silat maupun pontensi lain yang ada di kota maupun kabupaten Madiun.

“Tradisi suroan ini seharus dapat dikemas untuk menarik wisatawan datang ke Madiun, sehingga apabila ini tercapai tentunya akan berdampak positif bagi masyarakat Madiun itu sendiri, serta nama kota pendekar dan kampung pesilat akan lebih dikenal,” imbuhnya.

“Intinya Madiun harus tetap aman dan kondusif,” tegas Dandim.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *