Indramayu – Polsek Kedokan Bunder Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan patroli rutin di sejumlah titik penting, termasuk objek vital nasional di wilayah hukum mereka. Minggu (19/1/2025)
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya menjaga keamanan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat sekitar.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Kedokan Bunder Ipda Tasim, menyampaikan bahwa patroli tersebut bertujuan untuk memastikan keamanan tetap terjaga.
Patroli dilakukan dengan menggunakan kendaraan dinas, menghadirkan suasana aman bagi warga.
Selain itu, personel Polsek Kedokan Bunder juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk ikut serta menjaga ketertiban dan melaporkan aktivitas mencurigakan di sekitar mereka.
Dengan patroli intensif ini, Kapolsek Kedokan Bunder berharap dapat meminimalisasi potensi gangguan keamanan serta dapat mempererat hubungan dengan masyarakat. Langkah preventif ini juga diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang kondusif dan aman. Pungkasnya