Mewujudkan Pemilu Aman, Kapolsek Lelea Turun Langsung Sambangi Warga

 

Indramayu – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi dan mengamankan pelaksanaan Pemilu 2024, Kapolsek Lelea Polres Indramayu Polda Jabar, Iptu Sunaryo, S.H., beserta anggotanya melaksanakan kunjungan silaturahmi di Desa Taman Sari, Blok Tegal Bedug, Kecamatan Lelea, Kabupaten Indramayu. Kamis (14/12/2023) malam.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek beserta anggota turut berdialog dengan warga, terutama tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda. Tujuan utama kunjungan ini adalah untuk meminta dukungan serta kerjasama seluruh elemen masyarakat dalam mewujudkan Pemilu 2024 yang aman, damai, dan kondusif.

Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Lelea, Iptu Sunaryo, menekankan pentingnya peran aktif seluruh lapisan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan selama proses Pemilu.

“Kami mengajak tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda untuk bersama-sama menciptakan situasi yang aman dan kondusif dalam pelaksanaan Pemilu mendatang,” ujar Iptu Sunaryo didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah. Jumat (15/12/2023)

Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dengan memberikan informasi terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di sekitar mereka.

Informasi yang diberikan diharapkan dapat digunakan sebagai dasar untuk mengantisipasi dan menanggapi potensi gangguan kamtibmas sejak dini, sehingga upaya pencegahan dapat dilakukan dengan efektif.

“Ikatan silaturahmi yang erat antara kepolisian dan masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan bersama. Dukungan dari masyarakat adalah kunci keberhasilan dalam menciptakan Pemilu yang aman dan kondusif,” tambah Kapolsek Lelea.

Melalui kunjungan silaturahmi ini, diharapkan kerjasama yang baik antara kepolisian dan masyarakat dapat terus ditingkatkan, sehingga Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya gangguan yang merugikan. Pungkasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *