Manunggal Dengan Rakyat,Babinsa Koramil 0805/01 Ngawi Bantu Rehap Rumah Warga

NGAWI, MATAMAJA GROUP – Babinsa Koramil 0805/01 Ngawi Kodim 0805/Ngawi bersama warga gotong -royong membantu merehap rumah warga bertempat di Desa Prandon Kecamatan Ngawi Kota, Minggu (16/04/2023).

Hadirnya Babinsa dalam kegiatan ini merupakan wujud nyata serta peran TNI sebagai satuan Kewilayahan dalam ikut bergotong royong bersama masyarakat dalam merehap rumah warga di Desa Binaan.

Bacaan Lainnya

Dalam kegiatan ini Babinsa dan Warga bergotong royong merehap dan melakukan pembenahan Rumah dengan sasaran pembetulan dinding,dan atap rumah,serta penebangan kayu yang di anggap rawan ketika hujan angin.

Babinsa Prandon Sertu Zulkarnain menyampaikan bahwa membantu kesulitan masyarakat sudah menjadi tanggung jawabnya sebagai aparat teritorial.

Seorang Babinsa yang selalu berada diwilayah,sudah barang tentu jika ada kegiatan masyarakat Babinsa harus terjun langsung untuk membantu.”jelas Sertu Zulkarnain

Suasana keakraban dan kebersamaan antara Babinsa dan warga melalui kegiatan gotong royong diharapkan dapat menjalin silaturahmi antara masyarakat dan aparat TNI khususnya diwilayah desa binaan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *