Manchester United Menghajar Crystal Palace 3-0

Manchester United berhasil menghajar Crystal Palace dengan skor meyakinkan 3-0 tanpa balas dalam laga Carabao Cup 2023-2024 di Stadion Old Trafford, Rabu (27/9/23).

Manchester United langsung mendominasi permainan dan membuka keunggulan pada menit ke-21. Sebuah umpan silang yang dikirim Diogo Dalot sukses dituntaskan Garnacho menjadi gol, dilansir bola.net.

Di Menit ke-27, Casemiro membobol gawang Crystal Palace yang dijaga Sam Johnstone lewat sebuah sundulan meneruskan assist Mason Mount. Martial pun tak mau ketinggalan mencatatkan namanya di papan skor berkat golnya di menit ke-55 memanfaatkan assist Casemiro.

Berkat hasil ini, Manchester United yang berstatus sebagai juara bertahan pun berhak melaju ke putaran keempat alias babak 16 besar.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *