KPU Kota Kediri Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara

 

KOTA KEDIRI, – KPU Kota Kediri menggelar kegiatan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara dan penetapan hasil pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Jawa Timur, Walikota dan wakil Walikota Kediri tahun 2024, di Grand Lotus Hotel, Jl. Jaksa Agung Suprapto Kota Kediri, pada Selasa malam (3/12/2024)

Bacaan Lainnya

Kegiatan tersebut dibuka oleh Ketua KPU Kota Kediri Reza Cristian, dan dihadiri Forkopimda Kota Kediri, Komisioner KPU, Bawaslu, Sekretaris KPU, ketua dan anggota PPK se-kota Kediri, dan saksi dari Pasangan Calon Gubernur dan Walikota.

Ketua KPU Kota Kediri, Reza Christian, dalam kesempatan itu mengatakan, bahwa acara ini merupakan tahapan penting dalam proses pemilihan. “Jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kota Kediri mencapai 222.265 sedangkan suara sah 178.586 dengan jumlah prosentase 80,35 persen yang mencakup tiga kecamatan dari 46 kelurahan.se-kota Kediri,” kata Reza Ketua KPU Kota Kediri.

Lebih lanjut Reza menyampaikan, dengan Kehadiran berbagai elemen ini menunjukkan komitmen bersama untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam rekapitulasi ini berjalan lancar tertib, aman, dan demokratis.

“Hari ini KPU kota Kediri menggelar kegiatan rekapitulasi hasil penghitungan suara pilkada serentak 2024. Seluruh tahapan berlangsung lancar dan tanpa hambatan. Teman teman media juga melihat hasilnya,” tambahnya.

Hasil rekapitulasi itu menunjukkan, Pasangan Vinanda – Qowimuddin Thoha memperoleh 98.205 suara, sedangkan Pasangan Silviana Feronica – Regina Suwono memperoleh 74.615 suara.

Dari jumlah daftar pemilih tetap (DPT) di Kota Kediri , tingkat partisipasi masyarakat Pada pilkada kali ini mencapai 80 persen .
” Alhamdulillah partisipasi masyarakat mencapai 80 persen, ini termasuk tinggi di Jawa Timur,” ucapnya.

Setelah rekapitulasi hasil penghitungan suara, untuk tahapan selanjutnya adalah pengumuman hasil resmi melalui medsos dan pengumuman fisik di kantor KPU.
“Besok setelah dari mahkamah konstitusi (MK) akan kita umumkan hasilnya,” pungkasnya. Red

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *