Korps Marinir Gelar Bakti Sosial dan Kesehatan di Kampung Yeflio, Kabupaten Sorong

Kabupaten Sorong, PBD, BUSERJATIM.COM – Mengakhiri latihan Penanggulangan Bencana Alam (PBA) Korps Marinir tahun 2025, TNI Angkatan Laut melalui Korps Marinir menggelar kegiatan Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan di Kampung Yeflio, Distrik Mayamuk, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, Jumat (28/02/25).

Antusiasme tinggi ditunjukkan oleh masyarakat Kampung Yeflio, yang merupakan Kampung Bahari Nusantara (KBN) binaan Pasmar 3. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian Korps Marinir dalam mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Dalam kegiatan tersebut, warga Kampung Yeflio menerima bantuan paket sembako yang secara simbolis diserahkan oleh Wadan Pasmar 3 kepada perwakilan warga. Selain itu, layanan pengobatan umum gratis juga diberikan oleh Batalyon Kesehatan 3 Marinir bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sorong. Layanan kesehatan ini menyasar semua kalangan, mulai dari lansia, dewasa, anak-anak hingga balita.

Tak hanya itu, dalam bakti sosial ini anak-anak sekolah di Kampung Yeflio turut mendapatkan bantuan berupa alat tulis gratis serta makanan bergizi yang dibagikan kepada seluruh warga.

Di tempat terpisah, Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Andi Rahmat M. menegaskan bahwa latihan Penanggulangan Bencana Alam (PBA) ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama generasi muda, agar selalu waspada dan siap menghadapi berbagai kemungkinan serta situasi darurat.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi antara Korps Marinir dan masyarakat dalam membangun kesiapsiagaan serta memperkuat hubungan antara TNI dan rakyat.

(Tim/Red)

Pos terkait