Kodim Madiun Gelar Bakti Sosial Bagi Masyarakat Lereng Wilis.

Madiun – Komandan Kodim 0803/Madiun Letkol Inf Meina Helmi didampingi Kasdim dan para perwira jajaran Kodim Madiun melaksanakan kegiatan ngetrail dan baksos yang diselenggarakan di wilayah Lereng Gunung Wilis, tepatnya di Desa Durenan, Kecamatan Gemarang, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Kamis (30/11/2023).

Meskipun menempuh medan yang cukup menantang dan licin setelah diguyur hujan, seluruh rombongan Dandim tampak sangat antusias. Kesan mendalam dirasakan seluruh rombongan karena aksi peduli sesama yaitu dengan membagikan sembako kepada warga yang kurang mampu juga dilakukan.

Dandim menyampaikan bahwa selain untuk menguji adrenalin dengan memacu motor trail di medan-medan ekstrem, kegiatan ini dilakukan juga untuk membantu masyarakat yang membutuhkan di sekitar lereng Wilis.

“Ini merupakan kegiatan positif, dengan menggunakan motor trail, kita bisa menyentuh masyarakat kurang mampu yang sulit dijangkau, sehingga diharapkan bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat,” jelasnya.

Selain itu menurut Dandim, kegiatan bakti sosial dan ngetril ini adalah suatu wujud kepedulian TNI kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Tidak hanya sekedar memberikan bantuan, dengan seperti ini kita bisa masuk ke daerah yang terpencil untuk menjalin silaturahmi dan membangun kepedulian sosial dibeberapa titik yang dilintasi,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut Dandim juga menekankan kepada Babinsa setempat untuk selalu aktif dan membantu setiap ada kesulitan warga. Pembagian bantuan sembako merupakan bagian dari perhatian kepada warga Durenan, yang letaknya di ujung timur Kabupaten Madiun.

“Babinsa harus aktif membatu dan memperhatikan warga binaan,” tegasnya.

Sementara itu, Purnomo Lurah Desa Durenan menyampaikan terima kasih atas perhatian dari pihak Kodim kepada masyarakat.
“Semoga ini bermanfaat dan membantu meringankan beban kebutuhan masyarakat yang mendapat bantuan,” ucap Lurah Durenan

Hal senada diungkap, Darti, salah satu warga setempat menyampaikan terima kasih kepada Kodim Madiun atas perhatian yang di berikan. “Terima kasih Dandim dan jajarannya atas perhatian yang di berikan kepada kami,” ujarnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *