Majalengka – Kapolres Majalengka Polda Jabar, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si, beserta Wakapolres Majalengka, Kompol Bayu Purdantono, S.I.K., M.I.K, dan para pejabat utama Polres Majalengka, turut hadir dalam acara pengukuhan pengurus Kadin (Kamar Dagang dan Industri) Majalengka periode 2023-2028. Acara tersebut dihelat dengan meriah dan penuh semangat di Hotel Fieris Kertajati Kabupaten Majalengka.pada Rabu (27/9/2023).
Tak hanya dihadiri oleh jajaran kepolisian, acara ini juga diramaikan oleh berbagai tokoh dan pejabat penting, seperti Wakil Bupati Majalengka, Tarsono D Mardiana, serta pejabat di lingkungan Pemerintah Daerah Majalengka. Ketua Umum Kadin Jawa Barat, Cucu Sutara, dan Ketua Kadin Majalengka, H. Dena Muhamad Ramdan, turut menjadi bagian dari acara pengukuhan ini.
Acara pengukuhan ini menjadi momentum penting dalam perjalanan Kadin Majalengka, yang bertujuan untuk memimpin dan mendorong pertumbuhan ekonomi serta pengembangan dunia usaha di daerah ini.
Dengan komitmen dan kerjasama yang kuat antara pengurus dan berbagai pihak terkait, diharapkan Majalengka akan terus berkembang menjadi daerah yang makmur dan sejahtera.
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, menyampaikan apresiasi atas peran Kadin Majalengka dalam menggerakkan perekonomian daerah. Beliau juga menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian dan dunia usaha untuk menciptakan lingkungan yang aman, kondusif, dan mendukung pertumbuhan bisnis.
Dengan adanya kehadiran berbagai pihak yang berkomitmen untuk memajukan Majalengka, diharapkan ekonomi daerah akan terus berkembang, menciptakan lapangan kerja, dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat.
“Semoga Kadin Majalengka periode 2023-2028 dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan daerah ini”ucap AKBP Indra Novianto.