KOTA MADIUN,MATAMAJA GROUP|| Kapolres Madiun Kota AKBP Suryono, S.H.,S.I.K.,M.H. didampingi Wakapolres Madiun Kota membuka kegiatan Pelatihan Pra Operasi (Latpraops) Ketupat Semeru 2023, di Gedung Sunaryo Mapolres Madiun Kota, Senin (17/4/2023) siang.
Latpraops dipimpin langsung oleh Kapolres Madiun Kota AKBP Suryono, S.H., S.I.K., M.H. didampingi Wakapolres Madiun Kota Kompol Supriyono, S.Sos, dan dihadiri seluruh Pejabat Utama, Kapolsek Jajaran dan Anggota Polres Madiun Kota.
Kapolres dalam arahannya menyampaikan bahwa kegiatan Lat Pra Ops dilakukan sebagai kesiapan untuk antisipasi segala kerawanan dan kemacetan yang ada menjelang Idul Fitri 1444 H Tahun 2023.
Terkait dengan kerawanan yang telah disampaikan, kepada seluruh jajarannya untuk mengambil langkah preemtif dan preventif guna menciptakan harkamtibmas yang aman dan kondusif serta terselenggaranya kamseltibcarlantas guna menekan angka maupun fatalitas kecelakaan lalu lintas.
“Terhitung mulai hari ini Personel Ops Ketupat sudah insert di Pos Pam dan Pos Pelayanan dan Polres Madiun Kota mendirikan sebanyak enam Pos Pam dan Pos pelayananan ,”tambahnya.
Saya berpesan kepada anggota berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sehingga masyarakat merasa aman, nyaman dan berkesan, tetap laksanakan tugas dengan humanis, rekan-rekan harus hadir ditengah tengah masyarakat apabila terjadi kemacetan langsung sigap mengurai apabila diperlukan lakukan pengalihan arus menjadi satu arah,”
“Selain itu guna mengantisipasi kepadatan arus dan gangguan kamtibmas lainya kita meningkatkan kegiatan patroli sehingga situasi tetap aman dan kondusif,” tandasnya.(hms).