Jum'at Curhat Ramadhan Polres Madiun Kota Serahkan Bansos

KOTA MADIUN,MATAMAJA GROUP- Dipimpin Kasubbag Kerma Polres Madiun Kota AKP Didik adakan kegiatan penyampaian himbauan dan pesan kamtibmas seusai Sholat Jum’at di Masjid Al-Falah Jalan Pagu, Kelurahan Manisrejo, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jum’at (7/4/2023) siang.

Bacaan Lainnya

Kasubbag Kerma AKP Didik didampingi, Paur Binops, Paur Dalops, Paur Kerma, anggota Bagops dan diikuti oleh Ketua Takmir masjid Bp. H. Joko Lelono serta sejumlah 153 orang jamaah.

Kasubbag Kerma AKP dalam himbauannya mengatakan, “Dibulan Ramadhan ini kami berharap partisipasi warga masyarakat selalu menjaga keamanan, ketertiban dan mempererat persaudaraan antar umat beragama (bertoleransi),”

Lanjut AKP Didik, “Jika bepergian atau meninggalkan rumah agar memperhatikan situasi / kondisi rumah baik pintu maupun jendela rumah pastikan sudah terkunci serta pastikan kompor gas sudah dimatikan sebelum meninggalkan rumah,”

“Kami menghimbau dibulan Suci Ramadan tidak membunyikan petasan / mercon / kembang api ledak, baik siang hari maupun malam hari yang dapat mengganggu pelaksanaan ibadah selama bulan suci ramadhan.”

“Kepada keluarga khususnya yang memiliki anak remaja selalu diingatkan untuk tidak keluar rumah disaat malam hari setelah Pukul 22.00 WIB,” pungkasnya.

Sementara Haji Joko Lelono selaku Takmir Masjid Al-Falah mengucapkan terima kasih atas kegiatan ini yang dilaksanakan pada saat selesainya sholat Jum’at dari Bagops Polres Madiun Kota,”

“Ini kegiatan positif yang harus dilakukan oleh Polres Madiun Kota agar selain mendapatkan pahala, dengan mendekatkan diri kita kepada Allah SWT. Hal itupun sesuai dengan anjuran Rasulullah yang mengerjakan beberapa amalan sunnah pada hari Jumat Sehingga Polri semakin dekat dan di percaya oleh masyarakat.”Tutupnya.

Kegiatan diakhiri dengan penyerahan secara simbolis bantuan sosial kepada Takmir Al-Falah. (Hms).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *